Underdog Mengamuk di Call of Duty League, Persaingan Memanas Jelang Major IV

Underdog
Spread the love

Akhir Pekan Penuh Kejutan

Berita Terbaru Dunia Esport – Akhir pekan ini di Call of Duty League, beberapa tim Underdog secara mengejutkan berhasil mengamankan kemenangan atas tim terkuat di kancah esports COD. Penuh kejutan, akhir pekan ini di mulai dengan kemenangan tipis Atlanta FaZe atas Carolina Royal Ravens. Vegas Legion kemudian menghajar New York Subliners dengan skor 3-0, di susul oleh Minnesota Rokkr yang menghancurkan OpTic Texas. Ini menjadi salah satu akhir pekan paling tidak terduga dalam sejarah CDL.1

Klasemen CDL Mendidih, Perebutan Poin Ketat

Dengan Major IV yang mendekat sebagai turnamen Major terakhir sebelum COD Championship di Texas, setiap poin menjadi sangat penting. Klasemen CDL saat ini di warnai persaingan ketat untuk menghindari degradasi, dengan Los Angeles Guerrillas, Royal Ravens, Vegas Legion, Minnesota Rokkr, LA Thieves, dan Miami Heretics semuanya terpaut 30 poin. Untuk saat ini, Vegas, Carolina, LAG, dan Boston di pastikan tidak lolos ke COD Champs, namun Major mendatang bisa mengubah banyak hal.

Jalan Menuju COD Champs: Hanya Delapan yang Terbaik

Setiap tahunnya, hanya delapan tim teratas Call of Duty League yang lolos ke babak playoff. Babak inilah yang memperebutkan hadiah utama sebesar satu juta dolar, di mana para pemain akan mendapatkan cincin juara dan namanya tercatat dalam sejarah. Tahun lalu, New York Subliners keluar sebagai juara setelah mengalahkan Toronto Ultra dengan skor telak 5-0 di partai final tercepat sepanjang sejarah esports COD.

Tim Papan Atas dan Kejayaan Masa Lalu

Berdasarkan klasemen saat ini, tim-tim papan atas adalah:

  • Atlanta FaZe
  • OpTic Texas
  • Toronto Ultra
  • New York Subliners

Meskipun FaZe memimpin perolehan poin, kemenangan OpTic Texas di Major III lalu membuat mereka naik peringkat. Perlu di ingat: poin yang di peroleh pada tahap ini menentukan penempatan di COD Champs, namun tim yang berada di lower bracket pun masih berpeluang menjadi juara.

Underdog Menantang, Mimpi Menuju Juara

Akhir pekan ini membuktikan satu hal: tim underdog tidak akan menyerahkan mimpi mereka begitu saja. Dalam hasil yang paling mengejutkan, Vegas Legion – yang saat ini berada di bawah garis kualifikasi – mengalahkan Subliners dengan mudah. Di pertandingan lain, Rokkr secara dramatis menaklukkan OpTic Texas setelah melalui pertarungan lima game dan sebelas ronde. Kemenangan tersebut tentunya di raih dengan kerja keras demi sepuluh poin CDL yang berharga.

Menuju Texas: Major IV dan COD Champs

Hanya tersisa dua pekan pertandingan kualifikasi sebelum Major IV di gelar. Sayangnya, Major ini akan di selenggarakan secara tertutup. Setelah itu, COD Champs akan di helat di Texas yang di hosti oleh OpTic dengan total hadiah sebesar $2,3 juta. Turnamen ini akan berlangsung antara tanggal 18 hingga 21 Juli mendatang, jadi tidak perlu menunggu terlalu lama.

BACA JUGA : Legacy Lolos ke Thunderpick WC 2024 Setelah Melawan Party Astronauts!