Berita Terbaru Dunia Esport – OPPO, merek smartphone global terkemuka, kembali menegaskan komitmennya terhadap dunia esports dengan memperpanjang kemitraan jangka panjangnya dengan League of Legends Esports. Kemitraan yang telah terjalin sejak tahun 2019 ini semakin mengukuhkan posisi sebagai salah satu pendukung utama dalam perkembangan esports global.1
OPPO: Mitra Tepercaya di Dunia Esports
Selama lebih dari lima tahun, OPPO telah menjadi bagian tak terpisahkan dari momen-momen bersejarah di dunia League of Legends. Dengan menjadi partner global untuk penghargaan Most Valuable Player (MVP) di dua ajang bergengsi. Yaitu Worlds dan Mid-Season Invitational (MSI), OPPO memberikan apresiasi tertinggi kepada para pemain yang tampil luar biasa.
Kolaborasi OPPO dan Riot Games: Worlds 2025 di China
Dalam sebuah pengumuman yang menggembirakan, bersama Riot Games mengungkapkan bahwa Worlds 2025 akan diselenggarakan di China. Keputusan ini merupakan kabar baik bagi komunitas esports global. Terutama penggemar di China yang memiliki basis penggemar League of Legends sangat besar.
Dengan di selenggarakannya Worlds 2025 di China, Semakin menegaskan posisinya sebagai merek yang dekat dengan para penggemar esports di seluruh dunia. Kolaborasi antara OPPO dan Riot Games ini di harapkan dapat membawa pengalaman esports yang lebih seru dan meriah bagi seluruh penggemar.
Komitmen OPPO untuk Mendukung Pertumbuhan Esports
“Kami sangat antusias dapat terus mendukung dunia esports, khususnya League of Legends. Melalui kemitraan ini, kami ingin memberikan kontribusi positif bagi perkembangan esports dan memberikan pengalaman terbaik bagi para penggemar. Kami percaya bahwa teknologi yang kami hadirkan dapat meningkatkan pengalaman bermain dan menonton esports.”
Dengan memperpanjang kemitraan ini, OPPO tidak hanya memberikan dukungan finansial, tetapi juga terlibat secara aktif dalam berbagai inisiatif untuk mengembangkan esports. Berkomitmen untuk terus menghadirkan inovasi dan teknologi terbaru yang dapat meningkatkan pengalaman bermain para pemain profesional maupun amatir.
Harapan untuk Masa Depan Esports
Kemitraan antara OPPO dan League of Legends Esports ini di harapkan dapat menginspirasi lebih banyak generasi muda untuk terlibat dalam dunia esports. Dengan dukungan dari merek-merek ternama, esports akan terus tumbuh dan berkembang menjadi industri yang lebih besar dan profesional.
BACA JUGA : SteelSeries Meluncurkan Arctis GameBuds: Earbuds Gaming Premium untuk Pengalaman Mendengar yang Lebih Baik