Cara Mudah Mengecek Usia Akun Mobile Legends dan Manfaatnya

Cara Mudah Mengecek Usia Akun Mobile Legends dan Manfaatnya
Spread the love

Portal Dunia Esports Mobile Legends: Bang Bang adalah salah satu game MOBA yang paling populer di dunia, terutama di kawasan Asia Tenggara. Sejak pertama kali di rilis pada 11 Juli 2016, game ini telah menarik perhatian jutaan pemain dari berbagai negara. Mobile Legends: Bang Bang Kepopulerannya yang terus meningkat membuat banyak pemain penasaran dengan berbagai informasi terkait akun mereka, termasuk usia akun yang mereka miliki.1

Mengetahui usia akun ternyata memiliki berbagai manfaat. Selain bisa di gunakan untuk pemulihan akun yang hilang, informasi ini juga berguna untuk mengukur perkembangan permainan, mendapatkan item eksklusif, hingga meningkatkan nilai jual akun bagi mereka yang ingin melakukan transaksi jual-beli akun.

Sejarah Singkat Mobile Legends di Indonesia

Mobile Legends: Bang Bang di kembangkan oleh Shanghai Moonton Technology Co. Ltd, sebuah perusahaan pengembang game berbasis di Tiongkok. Game ini resmi di rilis pada 11 Juli 2016 dan dengan cepat menjadi salah satu game MOBA paling banyak di mainkan di perangkat mobile.

Di Indonesia, Mobile Legends mendapatkan sambutan yang sangat luar biasa. Dengan mekanisme permainan yang sederhana namun kompetitif, game ini berhasil menarik berbagai kalangan pemain, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Bahkan sering di gunakan dalam turnamen e-sports besar yang di ikuti oleh tim-tim profesional dari berbagai negara.

Cara Mengecek Usia Akun Mobile Legends

Jika Anda penasaran dengan usia akun yang Anda miliki, ada beberapa cara yang bisa di lakukan untuk mengetahuinya. Anda bisa mengikuti metode yang kami sampaikan:

  1. Mengecek Usia Akun di Dalam Game

Salah satu cara paling mudah untuk mengetahui usia akun adalah dengan mengecek langsung melalui game. Berikut langkah-langkahnya:

  • Buka aplikasi di perangkat Anda.
  • Masuk ke profil akun dengan mengetuk ikon avatar di bagian kiri atas layar.
  • Cari informasi terkait detail akun, seperti tanggal pembuatan akun atau ID akun Anda.
  1. Mengecek Usia Akun Melalui Google

Jika Anda tidak bisa menemukan informasi usia akun di dalam game, alternatif lain adalah melalui Google. Caranya sebagai berikut:

  • Buka akun email yang Anda gunakan untuk mendaftar.
  • Cari email dari Moonton atau Google Play yang berisi konfirmasi pendaftaran atau pembelian pertama kali.
  • Cek tanggal pada email tersebut untuk mengetahui kapan akun Anda pertama kali di buat.
  1. Mengecek Usia Akun Tanpa Login

Jika Anda ingin mengetahui usia akun tanpa harus login ke dalam game, Anda bisa menggunakan fitur pencarian Google. Ikuti langkah-langkah berikut:

  • Buka Google di perangkat Anda.
  • Ketik “Jumlah Hari Berlalu” di kolom pencarian.
  • Masukkan tanggal pembuatan akun Anda.
  • Tekan tombol “Enter” atau “Go”.

Google akan menampilkan jumlah hari sejak tanggal tersebut, yang bisa Anda konversi menjadi tahun dan bulan untuk mengetahui usia akun Anda.

Mengapa Mengecek Usia Akun Mobile Legends Penting?

Mengetahui usia akun Mobile Legends bukan hanya sekadar rasa penasaran, tetapi juga memiliki beberapa manfaat penting bagi para pemain. Berikut beberapa alasan mengapa Anda perlu mengetahui usia akun ML Anda:

  1. Mempermudah Pemulihan Akun

Jika akun Anda hilang atau lupa kata sandinya, informasi mengenai tanggal pendaftaran akun bisa sangat membantu dalam proses pemulihan akun. Moonton biasanya akan meminta informasi ini saat proses verifikasi.

  1. Mengukur Perkembangan Permainan

Dengan mengetahui usia akun, Anda bisa melihat seberapa jauh perkembangan permainan Anda sejak pertama kali bermain. Ini bisa menjadi motivasi untuk terus meningkatkan keterampilan bermain dan mencapai peringkat yang lebih tinggi.

  1. Memiliki Item Eksklusif

Pemain lama biasanya memiliki berbagai item eksklusif yang tidak lagi tersedia di dalam game. Dengan mengetahui usia akun, Anda bisa mengevaluasi apakah Anda memiliki item langka yang mungkin memiliki nilai tinggi di komunitas pemain Mobile Legends.

  1. Meningkatkan Nilai Jual Akun

Bagi mereka yang ingin menjual akun, usia akun bisa menjadi faktor yang meningkatkan nilai jualnya. Semakin lama akun telah aktif, semakin banyak pencapaian dan koleksi item yang di miliki, sehingga membuatnya lebih berharga bagi calon pembeli.

Tips Menjaga Keamanan Akun Mobile Legends

Keamanan akun adalah hal yang sangat penting bagi semua pemain. Berikut beberapa tips untuk memastikan akun Anda tetap aman:

Hubungkan Akun ke Platform Resmi: Pastikan akun Anda terhubung ke Google Play, Facebook, atau Moonton untuk menghindari kehilangan akun.

Buatlah kata sandi dengan kombinasi, mulai dari angka, huruf, dan symbol agar tidak mudah di tebak, jika ada yang ingin mencoba login.

Aktifkan Verifikasi Dua Langkah: Jika tersedia, gunakan fitur keamanan tambahan seperti verifikasi dua langkah untuk mencegah akses tidak sah ke akun Anda.

Waspada terhadap Phishing dan Penipuan: Jangan pernah memberikan informasi akun Anda kepada orang lain, terutama di situs web atau aplikasi yang mencurigakan.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda bisa dengan mudah mengetahui usia akun Mobile Legends Anda dan memanfaatkannya untuk berbagai keperluan. Selain itu, pastikan selalu menjaga keamanan akun agar tidak mengalami kendala di kemudian hari.

baca juga. POCO F7 Ultra & POCO F7 Pro:Smartphone Flagship Terbaru dengan Teknologi Canggih dan Performa Superior