Major Nelson Menyambut Tantangan Baru di Industri Game

Major Nelson
Spread the love

Berita Terbaru Dunia Esport – Larry ‘Major Nelson’ Hryb, yang dulu dikenal sebagai salah satu wajah ternama di dunia game, telah mengumumkan langkah selanjutnya dalam karirnya.1

Hryb sebelumnya menghabiskan bertahun-tahun sebagai representatif Xbox dan Microsoft. Gaya komunikasinya yang lugas dan kehadirannya yang aktif di media sosial menjadikan dirinya identik dengan Xbox —“Team Green”. Pada tahun 2023, Hryb memutuskan untuk hengkang dari Xbox setelah 20 tahun bekerja di sana. Ia memilih untuk mencari tantangan baru, namun tetap berada di ranah industri game.

Tantangan Baru di Unity

Kini, Hryb telah mengumumkan peran barunya di industri game yang lebih luas. Ia akan bergabung dengan tim Komunitas di Unity. Dalam perannya yang baru, Hryb akan kembali bekerja sama dengan para developer game.

“Bersama para developer game, kita akan menggabungkan kreativitas kolektif kita untuk membentuk masa depan permainan dan pengalaman real-time,” ujar Hryb.

Memulihkan Citra Unity

Tahun lalu, Unity menghadapi kritik pedas setelah mengumumkan struktur harga baru yang di nilai merugikan developer game kecil di seluruh dunia.

Rencana tersebut akan membuat developer di kenakan biaya berdasarkan jumlah download game mereka. Kebijakan ini di anggap sebagai hukuman bagi developer kecil yang sukses dan berbeda jauh dari model yang selama ini membuat Unity di gemari oleh developer dan publisher indie.

Pengumuman ini muncul beberapa bulan setelah Unity melakukan PHK besar-besaran. Lebih dari 600 karyawan terkena dampak dan 28 kantor di seluruh dunia di tutup. Setelah serangkaian berita buruk tersebut, banyak pihak yang meragukan kemampuan Unity untuk memulihkan citranya.

Akankah Major Nelson Membawa Perubahan?

Di sinilah mungkin peran Major Nelson menjadi penting. Hryb di kenal sebagai sosok yang ramah, mudah di senangi, dan percaya diri. Selama bertahun-tahun, wajahnya kerap muncul di berbagai media game. Ia tidak hanya menjadi representatif Xbox dalam berbagai acara dan pameran, tetapi juga aktif dan populer di media sosial.

Suaranya di kenal dan di percaya oleh para gamer. Hryb juga di kenal sebagai pendukung setia para developer game. Akankah bergabungnya Major Nelson dengan Unity dapat memperbaiki citra perusahaan tersebut? Kita tunggu saja kelanjutannya.

BACA JUGA : FNATIC ONIC Juara Bertahan MPL ID Tetap Rendah Hati